Resep Talam Pisang

shares

bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online
bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online
Resep Talam Pisang



Bahan-bahan
Bahan:
8 buah pisang raja/tanduk
150 gr tepung terigu
125 gr gula pasir
250 ml santan
2 lembar daun pandan

Bahan Lapisan:
75 gr tepung terigu
30 gr tepung kanji
125 gr gula pasir
Pewarna makanan hijau secukupnya
½ sdt garam
½ sdt vanili
500 ml santan sedang

Cara membuat:

1. Potong-potong pisang seukuran dadu. Sisihkan.

2. Campur tepung terigu, gula pasir dan santan. Satukan dengan potongan pisang. Aduk sampai rata.

3. Masukkan ke dalam cetakan yang sudah diolesi minyak. Kukus bersama daun pandan selama 15 menit sampai setengah matang.

4. Satukan semua bahan lapisan. Aduk sampai menjadi adonan licin. Tuang ke atas adonan pisang.

5. Kukus lagi selama 25 menit atau sampai matang. Angkat.

Untuk resep talam pisang ini, gunakan pisang raja atau pisang tanduk yang telah matang agar rasanya manis dan tidak kesat ketika dikukus. Sajikan dengan dipotong-potong berbentuk persegi empat di atas piring datar, untuk melengkapi menu favorit anda sehari-hari dengan keluarga. Siap untuk mencoba?
bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online

Related Posts